Let's make this life Easy, as well as you can
Mengulas berbagai cerita kehidupan mulai dari tradisi hingga teknologi, tips, solusi, informasi, internet, pekerjaan, hiburan, Kesehatan, mitos, fakta, klenik, unik bahkan mistik yang diulas berdasarkan pengalaman serta dari berbagai referensi, semoga bermanfaat
Jika anda seorang webmaster atau blogger yang sering mengontrol trafik pengunjung melalui Google analytics pastinya pernah menemukan referal dari domain lain dan ketika mencoba di cek domain tersebut malah diarahkan ke website lain. Terkadang pula sedikitnya 10 atau 20 page yang sama datang dari referer tersebut.

Bagaimana agar website kita tidak dicuri kontennya melalui Iframe Embedded?

Anda juga pasti tahu jika referer tersebut merupakan ulah mereka yang bertujuan meningkatkan trafik website dari bog atau web yang memiliki rating atau pengunjung banyak, dan itu merupakan salah satu tekni SEO yang mereka lakukan agar domain subjeknya cepat terindek oleh mesin pencari.

Memang gak ada ruginya bagi kita, bahkan mungkin menguntungkan. Namun alangkah senangnya jika semua pengunjung yang melihat website kita merupakan pengunjung yang real, bukan mesin atau cara-cara yang tidak mendatangkan profit bagi pemilik websitenya.

Mencegah agar blog atau website tidak bisa di iframe oleh web atau blog lain

Agar website atau blog kita tidak bisa dipasang pada domain lain menggunakan iframe caranya mudah, cukup memasang kode javascript dibawah ini pada tag <head> website anda.

Tujuannya adalah agar ketika domain lain memuat website kita menggunakan iframe, maka akan langsung di direct ke domain utama milik kita.

Contoh : http://domainoranglain.com memasang iframe yang memuat domain kita, maka ketika http://domainoranglain.com tersebut diakses akan langsung diarahkan ke domain kita.

Gunakan Skrip kode dibawah ini

Copy script code dibawah ini lalu paste di halaman webstite tepas setelah tag pembuka <head>, dan berikut ini kode scriptnya :

<script type="text/javascript">
if(window.top!==window.self || top != self){

window.top.location=window.self.location;top.location.replace(location);}
</script>


Semoga bermanfaat.

Labels: , , , ,



| Cari Cara memproteksi website dari Iframe di : AOL | Ask | Bing | DuckDuckGo | Microsoft | Google | ixquick | Yahoo | Yandex | Yippy | MySearch