Ini adalah pengalaman saya bermain forex trading sebagai pemula dan minim pengalaman, yang sedang mencari peruntungan dari bisnis forex.
Awal bermain Forex Trading
Sebagai pemula yang sangat minim pengalaman serta kurang faham dengan berbagai istilah dan kamus bahasa Forex, sepertinya saat itu saya cukup beruntung, dalam kurang dari 30 menit saya berhasil mengumpulkan $270 hanya bermodal .10 dollar, weleh.... hebat amat nih forex, pikirku saat itu.Setelah yakin bahwa uang yang didapat dapat ditarik dan di withdraw ke rekening bank lokal, dan ternyata saya benar benar mendapat keuntungan $270, sayapun mulai ketagihan bermain forex.
Bayangkan saja jika dalam setengah jam saya bisa mendapat $270, atau setidaknya $50, berapa yang bisa saya dapat dalam sehari? (wah... saya rakus ya?). Namun ternyata prediksi saya hari itu meleset, dan sayaun kehilangan deposit sebesar 50 dollar pada hari itu.
Ke esokan harinya saya kembali bermain forex dengan harapan dapat kembali beruntung seperti waktu pertama kali, namun sial... lagi lagi saya kalah dan kalah lagi.
Tips Bermain Forex dari CS
2 minggu telah berlalu akhirnya sayapun berhenti bermain forex dengan total kerugian mencapai hampir 8 jutaan, walah... hanya 2 minggu bray, kapok dah saya main forex.Tahu saya tidak lagi aktif, seorang lelaki yang mengaku sebagai customer service forex trading tersebut menelpon saya untuk sekedar bertanya "Apa kabar Pak, beberapa hari ini tidak terlihat ada aktivitas pada akun bapak, apa ada kesulitan dengan Forexnya". Saya jawab "Udah ah.. saya kapok, kalah mulu sih".
Si penelpon berusaha membujuk saya untuk kembali bermain forex dengan iming iming akan membantu dan memberikan berbagai tips bagaimana cara bermain forex yang aman, namun saya keburu kehabisan modal... 8 juta 2 minggu... waduh... keringetan saya.
Kapok Bermain Forex
Customer Service Forex sepertinya pantang menyerah, hampir tiap hari dia menelpon saya dengan dalih menanyakan kabar berujung ajakan kembali bertrading, tapi saya tetap dengan pendirian saya... "Tidak, saya kapok main forex".Anda yang berkunjung kesini tentu saja pernah mengalami atau bahkan lebih memahami cara bermain forex yang aman agar terus terusan mendapat profit, namun jika anda merasak kapok karena kalah terus dalam bermain forex, sepertinya kita bernasib sama... namun mudah mudahan anda tidak kalah terlalu banyak, apalagi jika uangnya hasil dari pinjaman... makin repot dah.
Mungkin judul dibawah ini akan menjadi solusi untuk membantu permasalahan anda yang ada kaitannya dengan forex trading...
Labels: Bisnis, Bisnis Online, Forex, Keuangan, trading