Let's make this life Easy, as well as you can
Mengulas berbagai cerita kehidupan mulai dari tradisi hingga teknologi, tips, solusi, informasi, internet, pekerjaan, hiburan, Kesehatan, mitos, fakta, klenik, unik bahkan mistik yang diulas berdasarkan pengalaman serta dari berbagai referensi, semoga bermanfaat
Sebelum mengajukan surat lamaran pekerjaan, sebaiknya anda mengetahui lebih dulu latar belakang dan identitas identitas perusahaan. Anda jangan cepat tergiur dengan iklan lowongan pekerjaan yang bertebaran hampir di setiap media bahkan selebaran lowongan kerja yang ditempel di dinding-dinding rumah.


Sebelum melamar kerja, yang terpenting adalah anda harus mengetahui dan memahami betul apakah perusahaan tersebut sedang memberikan peluang berkarir atau tidak, apakah memerlukan keahlian khusus dari calon tenaga kerja? posisi atau jabatan apa yang disediakan serta memperhatikan hal-hal lainnya seperti pembagian kerja, keamanan kerja jenjang karir serta hal-hal lainnya agar anda tidak menyesal ketika telah diterima dan diangkat menjadi karyawan

Contoh, Surat, Lamaran, Kerja, Cari Kerja, Melamar Kerja

Ini yang memprihatinkan, banyak orang ingin mendapat pekerjaan tanpa pemikiran yang matang (yang penting kerja) sehingga banyak penekanan-penekanan yang dilakukan oleh oknum perusahaan sehingga tanpa disadari para pekerja telah dirugikan, namun karena butuh uang akhirnya para pekerja pasrah dengan kehidupan dan beban kerja yang didapatnya

Definisi :

Melamar kerja : Merupakan tindakan atau aktifitas yang dilakukan seseorang untuk mendapat pekerjaan, dokumen pendukung atau persyaratan melamar kerja adalah surat lamaran pekerjaan yang berisi surat permohonan, dokumen pendidikan, pengalaman kerja serta dokumen data kependudukan, orang yang melamar kerja disebut sebagai pelamar atau pencari kerja dan dalam bahasa inggrisny disebut sebagai job seeker

Dapat bekerja berarti mendapat gaji setiap bulannya dan jika anda sudah merasa cocok dengan deskripsi pekerjaan, posisi, masa jabatan serta kehidupan kerja lainnya di perusahaan yang anda tuju barulah anda mengajukan Surat Lamaran pekerjaan

Berikut ini adalah beberapa contoh surat lamaran kerja yang bisa anda pelajari, contoh lamaran kerja yang dilampirkan hanyalah contoh, muatannya akan berbeda tergantung dari skill dan kemampuan pelamar kerja

Pastikan seluruh dokumen dan arsip data diri anda seperti ijazah, kependudukan dan dokumen lainnya memiliki salinan yang asli karena beberapa perusahaan membutuhkan dokumen asli sebagai persyaratannya

Labels: ,



| Cari Tips Melamar Kerja di : AOL | Ask | Bing | DuckDuckGo | Microsoft | Google | ixquick | Yahoo | Yandex | Yippy | MySearch