Let's make this life Easy, as well as you can
Mengulas berbagai cerita kehidupan mulai dari tradisi hingga teknologi, tips, solusi, informasi, internet, pekerjaan, hiburan, Kesehatan, mitos, fakta, klenik, unik bahkan mistik yang diulas berdasarkan pengalaman serta dari berbagai referensi, semoga bermanfaat
Salah satu bentuk saling menyayangi dalam keluarga adalah adanya rasa kepedulian, kebersamaan, keakraban dan juga saling mengingatkan. Termasuk memberikan tanda kasih dan ucapan selamat pada setiap anggota keluarga yang pada hari itu sedang berulang tahun.

Nah, berbicara tentang Ulang Tahun mungkin anda sempat berpikir untuk membuat Kejutan Spesial di Hari Ulang Tahun salah satu keluarga anda, contohnya ketika anda sekeluarga ingin memberikan kejutan kepada Orang tua di hari spesial nya. Yu, kita simak cara membuat kejutan acara ulang tahun untuk ayah tercinta.

Merayakan Ulang Tahun Orang tua 

Tips Acara Ulang Tahun untuk orang tua

Umumnya, kejutan spesial pada orang tua akan dilakukan manakala salah satu dari mereka telah menginjak usia 50 tahun, ini sering disebut sebagai Ulang Tahun Emas, nah bagaimana merencanakan dan menyusun acara kejutan untuk perayaan ulang tahun salah satu orang tua anda?

Sebelum membahasnya, dari beberpa kali menjadi pelaksana pesta Ulang tahun ke 50, dalam acara ulang tahun tersebut selain ucapan selamat, cenderung dijadikan sebagai moment oleh keluarga lainnya untuk mengungkapkan unek unek bahkan sebagai momen mengajukan beberapa keinginan yang harus di pahami diketahui dan dikabulkan oleh yang sedang berulang tahun.

Jika yang berulang tahun adalah kepala keluarga, ini berarti Suami, Ayah dan kakek maka Istri, anak dan Cucu setelah mengucapkan Selamat Ulang Tahun merekapun melanjutkannya dengan mengungkapkan unek unek.

Istri : Selamat ulang tahun ya Pah.. bla..bla..bla..., Pah jangan marah marah mulu entar cepat tua lho.
Anak-anak : Selamat ulang tahun Papi... semoga sehat bla..bla..bla.., Pih... sampai kapanpun kami akan selalu membutuhkan Papih meski kini kami sudah dewasa, tapi ada beberapa hal yang seharusnya bisa kami atasi dan selesaikan sendiri, kami harap Papih mengerti, pokonya selamat ulang tahun papi...
Cucu-cucu : Kakek selamat ulang tahunnya, beliin ananda mainan yang bagus ya.

Nah, kurang lebih seperti itulah...

Ide menyusun Rencana Ulang Tahun buat Ayah

Ide nya adalah merayakan Ulang tahun sang ayah dengan konsep hiburan, katakan saja pada ayahanda bahwa acara tersebut diadakan untuk tujuan yang lain, syukuran kenaikan pangkat dari anak sulung misalnya.

Step by step susunan acara ulang tahun dari pertama hingga akhir

  1. Bentuk Tim / Panitia khusus atau bisa menggunakan Jasa Event Organizer untuk menyiapkan segala persiapan acara dan pendukung acara tersebut.
  2. Jauh sebelum hari H, buatlah video bercerita berdurasi 5-10 menit (video bumper) tentang bangganya memiliki seorang ayah atau hebatnya seorang ayah atau ayah merupakan pelindung keluarga. Ending video singkat tersebut berisi ucapan selamat ulang tahun. para pemainnya merupakan istri, anak dan cucu sang ayah.
  3. Masing masing anggota keluarga (Istri, anak dan Cucu) membuat video Ucapan selamat Ulang tahun serta Video testimoni tentang sang ayah, pengambilan video bisa dilakukan sendiri atau menyewa videographer professional biar lebih Oke.
  4. Ini juga bisa dilakukan oleh saudara jauh yang tidak bisa hadir, bikin video testimoni, kirim ke email... beres.
  5. Cari info tentang Hoby, sahabat serta hal hal lainnya yang sangat dirindukan sang ayah, misalnya mengundang sahabat lama, sahabat seperjuangan dan sebagainya.
  6. Undangan sudah disebar tanpa sepengetahuan sang ayah, dan beritahu para tamu undangan jangan sampai seolah olah pertemuan nanti merupakan sebuah undangan khusus.

Rundown Acara Pesta kejutan Ulang Tahun

Di usianya yang ke 50, tentu saja perayaan ini harus sedikit spesial, ini artinya ada sejumlah biaya yang harus dikeluarkan, besar atau kecil biaya tersebut tentunya ide perayaan ulang tahun sang ayah harus benar benar terkonsep dan rapi. Acara dilaksanakan disebuah Hotel, Cafe atau Tempat lainnya. Acara dimulai pada jam 7 malam hingga selesai.

Waktu Acara Keterangan
19.00 Keluarga membawa sang ayah tiba di lokasi Dilokasi tersebut sudah di set sedemikian rupa, tak ada yang spesial disitu, cuma areanya masih terlihat sepi pengunjung. Alunan music dari penyanyi dan band sudah dirancang agar menyanyikan lagu lagu kesukaan sang ayah, Pelayan menghidangkan makanan yang dipesan

Pada saat itu juga mulailah tamu undangan berdatangan satu persatu dan langsung duduk di meja yang masih kosong, pada saat ini secara tidak langsung sang ayah akan melihat sekilas tamu yang datang tersebut, mungkin setelahnya beliau akan bertanya tanya "Kok rasa rasanya kenal ya"

Ingat, semua tamu undangan diatur agar seolah datang bukan sebagai undangan
19.30 Acara dimulai Setelah para tamu undangan terkumpul semua, barulah MC masuk memberikan sambutan kepada semua pengunjung yang telah datang ke tempat tersebut

Sampai disini acara yang berlangsung masih seputar lagu lagu serta kepiawaian MC menghangatkan suasana
20.00 Penayangan Video Bumper MC mulai memberikan clue bahwa ada sebuah video penting yang harus di tonton bersama sama melalui Big Screen yang tersedia
20.10 MC Announce Setelah pemutaran Video Bumper, MC menyebutkan bahwa Acara tersebut merupakan acara khusus untuk merayakan ulang tahunnya, dan semua tamu yang hadir ditempat tersebut merupakan tamu ndangan yang terdiri dari sahabat lama, teman seperjuangan serta orang orang yang berpengaruh dalam kehidupan sang ayah
20.20 Penayangan Video Testimoni Setelah itu MC memberikan clue lagi "Bagaimana sih keseharian Bapak ini dimata keluarganya? yuk kita lihat videonya" lalu mulailah video testimoni diputar
20.40 Tiup Lilin Beerrtepatan dengan akhir tayangan video testimoni, Kue ulang tahunpun datang (ini bisa dilakukan di meja atau sang ayah harus naik ke atas panggung)
20.30 Dinner & Ngobrol ngobrol Setelah Acara tiup Lilin, selanjutnya adalah acara bebas, bisa digunakan untuk saling sapa dan sebagainya
22.00 Acara selesai Silahkan anda tambahkan ide lainnya

Mungkin pelaksanaan acara ini memerlukan biaya cukup besar, namun semoga saja ide perancanaan Pesta Ulang Tahun diatas bisa menjadi inspirasi untuk mengadakan pesta ulang tahun dengan biaya hemat.

Labels: ,



| Cari Tips Acara Ulang Tahun untuk orang tua di : AOL | Ask | Bing | DuckDuckGo | Microsoft | Google | ixquick | Yahoo | Yandex | Yippy | MySearch