Mencari contoh proposal di internet saat ini sudah agak mengkhawatirkan, banyak pembuat proposal hanya meng copy paste berbagai contoh proposal yang dapat ditemukan dengan mudah di internet
Lampirkan Biodata pengelola, jumlah karyawan, rincian rencana pengeluaran, rincian perkiraan pendapatan dan lampiran-lampiran lainnya yang dapat membangun kepercayaan calon pemberi modal
Banyaknya contoh proposal di internet bukan berarti untuk di copy paste, itu tidak kreatif, seharusnya contoh proposal yang ditemukan adalah untuk dipelajari bagaimana penyusunannya, bagaimana cara penulisannya dan bagaimana bobot proposal yang akan dibuat.
Dibawah ini adalah kerangka proposal UKM (usaha kecil menengah) untuk proposal usaha warnet
- Cover Proposal
Cover proposal cukup berpengaruh terhadap minat investor, jadi buatlah Cover Proposal yang bagus dan professional - Nama Usaha
Siapkan nama usaha yang ingin di jalankan serta cakupannya, misal: SEMPURNA Net (Sarana teknologi dan informasi yang mengedepankan warnet sebagai usaha andalan), lainnya bisa ditambahkan : Sales-Service-Maintenance-Hardware-Software - Lokasi Tempat Usaha
Yakinkan kepada calon investor bahwa lokasi usaha cukup strategis, Aman dan signifikan, misal: Pinggir jalan, Dekat Kampus atau Sekolah serta keamanan lingkungan yang terkendali - Target Pelanggan
Calon Investor tidak ingin merugi, jadi yakinkan bahwa bisnis akan memiliki pelanggan sesuai dengan harapan - Jenis usaha yang akan dijalankan
Sebutkan jenis usaha utama, usaha tambahan serta peluang usaha lainnya dalam 1 tempat sekaligus - Kebutuhan Perangkat Usaha
Jelaskan secara rinci perangkat yang akan digunakan dalam usaha, terutama spesifikasi dan jumlah unit - Modal
Sebutkan modal yang dibutuhkan disertai dengan rincian, jenis dan spesifikasi, misal: Rp. 20juta, terdiri dari Sewa tempat, penyediaan perangkat dan promosi - Keuntungan
Siapkan strategi bagimana agar calon investor tertarik dengan keuntungan yang akan diraih - Pengembalian Modal
Tuliskan bagaimana cara mengembalikan modal ke investor dan berapa keuntungan calon investor, misal: Dibayar setelah 1 tahun dengan bunga 20%, atau Bagi hasil 30:60 setiap sampai pengusaha mampu mengembalikan modal awal - Lelang jika usaha macet
yakinkan pada calon sponsor bahwa seluruh perangkat usaha yang digunakan akan dirawat dengan baik, sehingga jika terjadi sesuatu yang tidak diharapkan seperti usaha macet maka barang dapat dilelang dengan harga masih tinggi sehingga tidak menimbulkan kerugian besar - Penutup
Lampirkan Biodata pengelola, jumlah karyawan, rincian rencana pengeluaran, rincian perkiraan pendapatan dan lampiran-lampiran lainnya yang dapat membangun kepercayaan calon pemberi modal
Labels: Contoh, Donatur, Penggalangan Dana, Proposal, UKM, Usaha